Universitas Jember bersama TNI Membangun Desa

Universitas Jember bersama TNI
Universitas Jember bersama TNI


Penampilan kesenian reog Sardulo Anorogo Universitas Jember mengawali acara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-91 Kodim 0824 Jember, rabu 9/10 kemarin di desa Pakis Kecamatan Panti. Acara TMMD dibuka oleh Panglima Divisi 2 Kostrad Mayjen TNI Agus Kriswanto.

Pada TMMD tahun ini, yang akan berlangsung 9-29 Oktober, TNI melibatkan Universitas Jember sebagai mitra kerja. Mahasiswa dari universitas Jember akan membantu para TNI dalam kegiatan pembangunan non fisik. Mahasiswa akan difokuskan pada kegiatan penyuluhan dan layanan kesehatan, pelatihan dan keaksaraan fungsional. “Untuk hari ini, kami melibatkan mahasiswa kedokteran Universitas Jember untuk kegiatan sunatan massal,” kata Lettu Bambang Widodo selaku Komandan Kompi SSK pelaksana TMMD ke-91 di desa Pakis kecamatan Panti. “Teman-teman mahasiswa akan membantu kami dalam kegiatan yang sifatnya non fisik, seperti halnya penyuluhan kesehatan, penyuluhan pertanian, keaksaraan fungsional dan lainnya yang sifatnya non fisik saja,” paparnya.

Pelibatan mahasiswa dalam TMMD kali ini bertujuan untuk memberikan edukasi langsung pada para mahasiswa. “Tujuan pelibatan mahasiswa kali ini untuk mendidik kepekaan sosial mahasiswa agar mereka bisa mengetahui secara langsung kondisi masyarakat desa,” ungkap Lettu CHB Bambang Widodo. Pembangunan desa yang akan berlangsung selama 20 hari kedepan tersebut melibat sebanyak 235 mahasiswa Universitas Jember dari berbagai jurusan sesuai dengan kebutuhan. “Kita akan melibatkan sekitar 235 mahasiswa dan akan lebih banyak pada program non fisik” imbuhnya.

Rektor Universitas Jember Drs. Moh. Hasan, MSc., PhD mengaku sangat senang sekali karena dalam TMMD yang Ke-91 kali ini juga melibatkan para mahasiswa dari Universitas jember. Para mahasiswa akan terjun langsung bersama TNI dalam melakukan pembangunan desa yang pada periode ini berlokasi di Desa pakis Kecamatan Panti. Mereka nantinya akan ditempatkan pada empat dusun,  Dusun Partelon, Dusun Gluduk, Dusun Kemundungan dan Dusun Tajek.


0 comments:

Posting Komentar